Always / Only You


Pemeran
So ji Sub sebagai Jang Cheon-min
Han Hyo Joo sebagai Ha Jung-hwa
Yun Jong-Hwa sebagai Min Tae-Sik
Kang Shin-Il sebagai Choi (manajer boxing gym)
Park Cheol-Min sebagai pelatih Bang
Jo Sung Ha sebagai Kepala Polisi Choi
Jin Goo sebagai Pemilik Toko Keramik

Nah ini Film merupakan film  yang bikin kita ikut terhanyut dalam ceritanya. Meskipun sudah lama menontonnya maka baru kali ini ika bisa share tentang sinopsisnya. Barang kali ada teman-teman yang belum nonton. Ika kasih . Film menjadi opening movie dalam Busan Film Festival 2011 terbilang cukup sentimental. Chemistry dari kedua tokoh utama terjalin dengan baik membuat film ini lebih terasa sentimental.

Film ini berkisah tentang seorang mantan petinju dengan mempunyai masa lalu kelam, Cheon Min (So Ji Sub) yang tanpa sengaja bertemu dengan seorang gadis buta Jung Hwa (Han Hyo Joo).

Cheon Min merupakan penjaga gerbang kantor tempat Jung Hwa bekerja sebagai telemarketer. Pertemuan pertama mereka terjadi ketika untuk pertama kalinya ketika Cheon Min menggantikan posisi kakek yang sebelumnya menjaga gerbang tersebut.  Jung Hwa, seringkali mampir ke pos kakek tersebut, sekadar untuk memberikan kakek tersebut makanan dan menonton drama.Lucu juga y , meskipun tidak bisa melihat namun Jung Hwa memiliki hobby untuk nonton drama…he..he. Di malam itu, Jung Hwa langsung saja memberikan makanan tanpa ia tahu bahwa kakek tersebut sudah digantikan oleh Cheon Min. Pertemuan pertama mereka mengesankan keduanya. Semenjak saat itu, Jung Hwa selalu menyempatkan diri menemui Cheon Min. Meskipun Jung Hwa buta namun dia mempunyai indra pendengaran dan penciuman yang tajam. Tak heran ketika Cheon Min membeli sepatu baru, dia menyadarinya.




Hingga pada suatu hari, setelah pulang dari pos Cheon Min, Jung Hwa hampir diserempet mobil hingga kakinya terkilir. Melihat kejadian tersebut, Cheon Min memutuskan untuk mengantar Jung Hwa pulang. Di tengah jalan, Jung Hwa meminta agar Cheon Min menggendongnya. Itulah  pertama kali  Jung Hwa bersentuhan dengan Cheon Min. Rumah Jung Hwa yang jauh dan menaiki banyak anak tangga membuat Cheon Min kewalahan. Ditambah lagi ada anak iseng yang menjailinya. Sebagai imbalan sudah membantu Jung Hwa, Cheon Min diberi 2 tiket nonton music oleh Jung Hwa. Namun Cheon Min menolak karena dia tidak mempunyai pacar untuk diajak nonton konser.  Jung Hwa akhirnya menawarkan diri menemani Cheon Min untuk nonton konser yang dia berikan.


 Dengan riang Cheon Min kembali ke pos jaga dan Jung hwapun tidak ketinggalan pergi ke salon untuk merubah gaya rambutnya. Jung Hwa terlihat cantik dan tak heran kalau Cheon Min terpaku melihat Jug Hwa. Selama konser Jung Hwa menanyakan tentang banyak hal ke Cheon Min. Sehabis konser Cheon Min mengajak makan Jung Hwa . Saat makan Jung Hwa menanyakan bagaimana masa muda Cheon Min. Mendengar hal itu Cheon Min marah dan mengabaikan jung Hwa. Menyadari hal itu, Jung Hwa merasa ga enak dan langsung minta pulang. Namun saat sampai di rumah Jung Hwa , akhirnya Cheon Min menceritakan tentang dirinya. Bagaimana masa kelamnya sebagai remaja , dan menjelaskan ke Jung Hwa dia tidak marah. Cheon Min ingin memperbaiki dirinya.
Cheon Min mengungkapkan bahwa ia kemungkinan akan pindah kerja. Namun ia tidak memberitahu Jung Hwa bahwa ia telah mendaftar kembali ke gym tempatnya menjadi kick boxer dulu. Mendengar Cheon Min akan pergi Jung Hwa merasa kehilangan. Ia pun mengatakan kepada Cheon Min untuk membawanya serta jika ia pergi nanti.
Namun keesokan harinya, bos Jung Hwa yang jatuh hati padanya mengikutinya sampai ke rumah. Jung Hwa sebenarnya tidak ingin menyuruh sang bos masuk, namun sang bos memaksa. Ia pun hampir diperkosa. Beruntung Cheon Min masuk dan menolongnya. Di hari itu, Cheon Min berjanji untuk selalu melindungi Jung Hwa.


Beberapa hari Jung Hwa menghindari Cheon Min, namun tanpa disadarinya Cheon Min selalu mengikuti di belakangnya dan menjaganya. Hingga ia kembali lagi menemui Cheon Min. Cheon Min memberikan Jung Hwa seekor anjing yang diberikan nama Easy. Mereka pun memutuskan untuk bersama. Sementara karier Cheon Min di dunia kick boxing semakin menanjak. Ia pun mendapatkan tawaran menggiurkan dengan imbalan uang yang banyak dari Min Tae Sik (Yung Jong Hwa).



Jung Hwa mengajak Cheon Min untuk berkunjung ke makam orang tuanya. Di makam Jung Hwa memperkenalkan Cheon Min dan menceritakan kecelakaan yang dialaminya hingga menjadi buta seperti saat sekarang ini. Alangkah kagetnya Cheon Min , ternyata dialah yang menyebabkan Jung Hwa buta dan orang tuanya meninggal.
Kembali ke masa lalu, saat Cheon Min menjadi penagih utang. Dia memukuli seorang lelaki tua yang mempunyai utang ke kantornya. Karena untuk menghindari Cheon MIn maka lelaki tua itu membakar dirimu dengan menggunakan bensin. Sontak saja Cheon Min kaget dan mencoba meraih lelaki itu agar tidak jatuh . Namun pemandangan itu juga dilihat oleh Jung Hwa yang sedang mengemudikan mobil. Malam itu Jung Hwa berencana mengajak orang tuanya merayakan kelulusannya . Karena Jung Hwa focus melihat orang yang terbakar, tiba-tiba mobilnya ditabrak oleh truck dan mobil lain secara beruntun. Hingga kecelakaanpun terjadi.
Cheon Min pun secara tidak langsung ikut andil dalam kecelakaan yang menyebabkan kebutaan Jung Hwa tersebut. Cerita Jung Hwa ini memukul Cheon Min. Ia merasa bersalah terhadap kebutaan yang diderita gadis yang dicintainya itu.
Semakin hari penglihatan Jung Hwa yang sebelumnya hanya bisa melihat seberkas cahaya, mulai benar-benar menghilang. Melihat kondisi ini, Cheon Min pun memutuskan untuk membiayai operasi mata Jung Hwa. Menyadari penghasilan yang diperolehnya dari kick boxing biasa tidak dapat memenuhi biaya operasi Jung Hwa, Cheon Min memutuskan mengambil tawaran menggiurkan dari Min Tae Sik yang akan mengubah hidupnya. Di hari Jung Hwa menjalani operasi, maka di hari itu pula, Cheon Min melakukan pekerjaan yang ditawarkan oleh Min Tae Sik. Cheon Min pun pergi ke Thailand untuk melaksanakan tugas tersebut. Cheon Min pun berhasil melaksanakan tugas dan memperoleh bayaran yang dibutuhkan untuk operasi Jung Hwa.


Namun Min Tae Sik yang licik mencuri semua uang yang Cheon Min dapatkan dari pertandingan itu. Tak hanya itu, Cheon Min ditusuk berkali-kali oleh anak buah Min Tae Sik. Jung Hwa keluar dari rumah sakit. Dia selalu menanyakan ke dokter kabar Cheon Min. Dan tak hanya itu diapun mencoba mencari Cheon Min dan melaporkan orang kehilangan ke polisi. Namun karena dia tidak mempunyai data yang lengkap tentang Cheon Min maka pencarian tidak diproses. Lama Jung Hwa menunggu Cheon Min. Tak ada kabar sedikitpun tentang Cheon Min. Dia mencoba membuat patung Cheon Min namun tidak begitu jelas karena Jung Hwa belum pernah  melihat Cheon Min. Sambil menangis dia menyandarkan kepalanya ke patung itu. Diapun pindah dari rumah lamanya dan mencoba meneruskan hidupnya .

2 tahunpun berlalu , Jung Hwa sudah memiliki toko keramik . Pelangannya mengorder beberapa gelas keramik ke Jung Hwa. Selain itu dia juga memijit orang sakit di rumah sakit.
Suatu hari dia dipanggil dari rumah sakit untuk terapi pijit untuk pasien yang lumpuh.  Sambil membawa bunga nightjamine, dia memberikan bunga ke pasien yang sudah dikenalnya . diapun memijit pasien satu persatu. Hingga dia sampai ke tempat Cheon Min di rawat. Karena dia tidak pernah melihat Cheon Min maka dia tidak mengenalinya. Sambil menangis Cheon Min di pijit oleh Jung Hwa. Meskipun saat dia memijit punggungnya , Jung Hwa terdiam sesaat lalu menoleh ke nama pasien.  Namun Jung Hwa tetap tidak mengenalinya. Batu pemberian Jung Hwa digenggam erat oleh Cheon Min.

Beberapa minggu kemudian, Cheon Min keluar dari rumah sakit. Dia tidak bisa berjalan dengan normal. Dengan menggunakan tongkat dia menemukan toko Jung Hwa. Kebetulan Jung Hwa tidak ada di toko. Di toko Cheon Min melihat kura pemberiannya dan membeli bunga nightjasmine kesukaan Jung Hwa.  Di perjalanan pulang Jung Hwa berpapasan dengan Cheon Min. Anjing pemberian Cheon Min spontan saja mengejar Cheon Min dan mengonggong ke arahnya.(insting binatang peliharaan saat melihat majikannya). Jung Hwa heran dan meminta maaf ke Cheon Min karena telah terganggu oleh anjingnya. Jung Hwa pun berlalu pergi, sambil menangis Cheon Min berjalan.

Jung Hwa balik ke toko karena dompetnya ketinggalan. Dan mempertanyakan tentang kura-kura peliharaannya. Temannya binggung karena setahunya kura-kura itu ada di tempatnya. Anjing tetap mengongong ingin keluar mengejar Cheon Min. Melihat hal itu Jung Hwa baru sadar jangan-jangan pria yang bertongkat itu adalah Cheon Min.


Diapun berlari mengejar Cheon Min. Sambil menangis , terus berlari mengejar Cheon Min. Namun Cheon Min sudah menghilang. Rumah sakit tempat Cheon Min di rawat di telp namun Cheon Min sudah keluar dan tidak tahu alamat tempat tinggalnya. Sejenak Jung Hwa mengingat-ingat tempat-tempat yang sering dikunjungi oleh Cheon Min. Dan ternyata  tempat yang terlintas dibenak Jung hwa adalah tempat yang dikunjungi oleh Cheon Min.

Di danau itu , Cheon Min melepaskan kura-kura peliharaan nya dan mengingat kembali kenangannya bersama Jung Hwa. Tanpa dia sadari Jung Hwa sudah berdiri tepat di belakang. “Ajussi maafkan aku karena tidak mengenalimu “ ucap Jung Hwa. Sambil berpelukan mereka menangis.
Akhirnya klar juga sinopsisnya.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kumpulan Soal Data Flow Diagram (DFD)

Sinopsis Canola ( 2016 )

Soal UAS PTSI (Pengantar Teknologi Sistem Informasi ) Gunadarma